Cara Menonaktifkan Pemberitahuan Email Gmail di HP
Notifikasi email Gmail di HP bisa kita setting sesuai kebutuhan. Kita bisa memilih untuk menampilkan semua notifikasi email yang masuk, hanya email penting atau mematikan notifikasi secara keseluruhan. Bagi Anda yang tidak ingin terganggu dengan notifikasi email, mungkin bisa dicoba untuk mematikan setting notifikasi email Gmail di HP.
Cara Mematikan Notifikasi Gmail
Sekitar 1 Menit waktu yang dibutuhkan.
Yang perlu disiapkan:
- HP Android
- Login ke Aplikasi Gmail
Terkadang, ada orang yang terganggu dengan notifikasi email yang masuk ke HP. Kebanyakan notifikasi yanga mengganggu adalah notifikasi promosi, notifikasi dari Facebook, Youtube dan lain-lain. Nah ada cara simpel yang bisa mematikan semua notifikasi agar Anda tidak lagi terganggu.
-
Buka Aplikasi Gmail
Buka aplikasi Gmail di HP, kemudian klik ikon tiga garis di kiri atas.
-
Settings
Scroll ke bawah, pilih Setelan (Settings).
-
Pilih Akun
Pilih akun yang akan disetting.
-
Notifikasi
Scroll ke bawah, klik pada bagian Notifikasi.
-
Opsi Notifikasi
Pilih setting yang diinginkan.
-
Hidupkan Kembali Notif Email
Jika ingin menghidupkan kembali notifikasi email, pastikan sinkron Gmail aktif. Scroll ke bawah, cari Sinkronkan Gmail (Sync Gmail) centang setelan.